POTENSI ANTIOKSIDAN HERBAL PADA DAUN ALPUKAT
(PERSEA AMERICANA MILLER) SEBAGAI PENURUN
TEKANAN DARAH TINGGI (HIPERTENSI) DI PAKUSARI
JEMBER
Abdillah Maulana Farhan (8508), Ainul Hilmi Ramdhani (8373), M. Hakam
Wildan Nasrullah (8525)
Kesehatan
ABSTRAK
Tanaman alpukat (Persea americana miller) memang bukanlah tanaman asli
Indonesia, namun tanaman yang biasa dimanfaatkan sebagai olahan es buah ini
sudah sering kita jumpai di Indonesia. Kandungan antioksidan alami daun alpukat
dapat dimanfaatkan dalam dunia kesehatan, salah satunya dapat mencegah dan
menanggulangi penyakit kronis seperti hipertensi. Tujuan dari penelitian ini
adalah meminimalisir terjadinya penyakit kronis yang berbahaya menggunakan
obat herbal, berupa seduhan daun alpukat tanpa menggunakan obat medis yang
dapat menyebabkan overdosis apabila dikonsumsi berkepanjangan. Selain
overdosis obat medis juga menimbulkan efek lainnya seperti, mudah berkeringat,
tidak bersemangat, mudah mengantuk, hingga tuli. Penelitian ini menggunakan
metode observasi dan pendekatan terhadap responden di Desa Pakusari
Kecamatan Pakusari, Kabupaten Jember. Pembuatan herbal daun alpukat ini
melalui proses pemetikan daun, penyucian daun, penyeduhan daun, hingga
pendinginan herbal sebelum dikonsumsi. Dari penelitian kami terhadap 10
responden diperoleh hasil bahwa dengan mengkonsumsi herbal daun alpukat
responden penderita hipertensi mengalami penurunan darah setidaknya 5 mmHg
hingga 10 mmHg sistolik. Hal ini dikarenakan pada herbal daun alpukat memiliki
kandungan senyawa alkaloid. Senyawa ini berasal dari tumbuhan yang
mempunyai sifat dasar dan mengandung sedikitnya nitrogen pada cincin
heterosiklik. Pada manusia, alkaloid berguna untuk analgesik narkotik (morfin),
midiatrik (atropine, homotropin), hipertensi (efedrin), miotik (pilokarpin, fisostigmin). Selain senyawa alkaloid, daun alpukat memiliki kandungan senyawa
flavonoid yang sangat penting bagi kebelangsungan kehidupan manusia.
Flavonoid merupakan senyawa yang paling kuat dan sebagai antioksidan paling
efektif untuk digunakan oleh manusia, dan karena manusia tidak dapat
memproduksi flavonoid, maka bisa didapatkan dari suplemen makanan dan
minuman. Sehingga penyakit berbahaya seperti hipertensi dapat dicegah dan
ditanggulangi menggunakan herbal daun alpukat.
Kata kuci : Daun alpukat, antioksidan, hipertens
Maaf saya sengaja tidak menampilkan abstrak dengan format dan tehnik nya.... Disini saya hanya mencontohkan isi kata2 daripada abstrak yang insya allah bermanfaat....
Cp
Ig : kirman2jember
Bagus tuhh..
BalasHapusTerima kasih... Tapi mohon maaf untuk postingan tersebut saya tidak menyertakan format detail ttg abstrak.... Untuk saat ini saya fokus pada kalimat saja..... Agar yang penikmat blog tidak cuman kopas tapi bisa mengedit.....
HapusApaan itu bgst
BalasHapusCieeee ade yg ngiri nih yeee
Hapus